FATKUROHMAN SRB MALUKU UTARA 2020

FATKUROHMAN SRB MALUKU UTARA 2020
TWIBBON

Jumat, 09 Oktober 2020

BIMTEK PEMANFAATAN SUMBER BELAJAR PADA PORTAL RUMAH BELAJAR UNTUK PEMBELAJARAN DI SMAN 1 TIDORE KEPULAUAN

Selamat malam sahabat, malam ini admin kembali menuangkan tulisan perjalanan admin dalam menjalankan berbagi pengetahuan maupun pemanfaatan Portal Rumah Belajar di PEMBATIK level 4, masih tetap setia dan semangat ya sahabat mengikuti perjalanan admin.

Setelah sahabat koordinasi sekaligus memintak ijin kepada Bapak Kepala Sekolah SMAN 1 Tidore Kepulauan tanggal 5 kemarin tentunya admin mempersiapkan persiapan untuk BIMTEK nya, pertama admin membuat flyer biasa lah sahabat selaian untuk menginformasikan di media sosial juga memberikan informasi di kalayak umum jadi akan lebih nampak profesinal tentunya sahabat.

flyer BIMTEK pemanfaatan sumber belajar pada portal Rumah Belajar oleh fatkurohman

Kemudian tepat tanggal 7 Oktober 2020 tepat pukul 09.00 WIT, hari yang di tunggu di mulai nie, BIMTEK diawalai dengan pembukaan oleh Bapak kepala sekolah SMAN 1 Tidore Kepulauan , dan dihadiri oleh 41 peserta Bapak dan Ibu guru SMAN 1 Tidore Kepulauan. Setelah Bapak Kepala Sekolah Secara Resmi Membuka Kegiatan ini,acara dilanjutkan dengan pemaparan awal oleh Ibu Duta Rumah Belajar Maluku Utara 2019 Ibu Andy Vida Nur F. banyak materi yang disampekan oleh ibu duta dari pemanfaatan bantuan tablet bos kinerja , dan pembelajaran di abad 21 pokoknya seru deh semua guru berantusias dan semangat mengikutinya karena ingin tau lebih dalam tentunya tentang portal rumah belajar.

Pembukaan BIMTEK oleh Bapak Kepala Sekolah SMAN 1 Tidore Kepulauan by fatkur

Admin memandu persiapan materi by fatkurohman

Paparan materi oleh Ibu Duta Rumah Belajar Ibu Andi Vida Nur F.

Setelah pemaparan meteri yang disampaikan oleh ibu duta,acara break sejenak untuk Bpak/Ibu guru releksasi sambil mempersiapkan laptop maupun HP androidnya, dan breakpun selesai dan kembali lagi lanjut acara selanjutnya pukul 11.00 saatnya admin beraksi ni sahabat  yaitu cara memanfaatkan sumber belajar pada portal rumah belajar untuk pembelajaran, pertama tama admin ajak semua peserta masuk di Portal Rumah Belajar dengan alamat https://belajar.kemdikbud.go.id/ tentunya tidak serta merta semua peserta langsung bisa masuk sahabt ternya banyak peserta yang belum mendaftar akun portal rumah belajar jadinya admin haru memandu sebagian peserta untuk mendaftar dan masuk diakun portal rumah belajar, setelah itu admin lanjut dengan menyampaikan untu masuk di salah satu fitur utama portal rumah belajar yaitu sunber belajar, dan akhirnya peserta semua takjub deh pokoknya karena di tampilan awal peserta di sajikan banyak sekali sumber belajar yang berupa multimedia interaktif yang bisa mereka manfaatkan,semua peserta sangat senang di dalam rumah belajar kaya akan fitur yang memberikan  manfaat pengetahuan khususnya bidang pendidikan. 
Kemuadian admin membimbing peserta bagaimana cara masuk,cara downlod dan cara membagikan kepada siswa siswi untuk dimanfaatkan baik secara daring maupun luring.

admin membimbing peserta untuk masuk di Portal Rumah Belajar by fatkur

admin membimbing peserta untuk masuk di sumber belajar pada fitur rumah belajar by fatkur

Tidak terasa sahabat setelah asyik dengan kegiatan waktu menunjukan pukuk 16.00 WIT artinya kegiatan akan di akhiri dan dilanjutkan esok harinya. Kegiatan hari pertama alhamdulillah selesai dan diakhiri dengan foto bersama.

foto bersama peserta BIMTEK by fatkur

foto bersama peserta BIMTEK by fatkur

Jangan lupa sahabat ikuti keseruan admin di hari berikutnya, merdeka belajarnya, rumah belajar fortalnya,maju indonesia.



0 komentar:

Posting Komentar